Nissan akhirnya melakukan perubahan pada hatchback March, meski tidak terlalu signifikan, mobil pesaing Toyota Etios itu lebih rupawan.
Dilansir situs Nissan Thailand, Senin (25/3/2013) perubahan bisa dilihat pada pelek, grille yang kini menganut V-Shaped, fog lamp, stop lamp, desain dashboard serta menggunakan desain interior yang lebih cerah menyesuaikan market yang dituju yakni anak muda. Dan untuk desain bumper lebih lebar, dimana diklaim agar masuknya udara ke ruang mesin lebih sempurna.
Sedangkan bagian interior lainnya yang diperbaruhi adalah dengan tersematnya adjustable headrest untuk kursi belakang. Nissan juga mengabarkan untu urusan suspensinya telah diperbaruhi demi kenyamanan pengendara dan penumpang.
Menariknya penyempurnaan pada Nissan March tipe tertinggi yang sudah tersemat AC climate control pada bagian interior didesain lebih kewanitaan. Jadi pengguna wanita pun semakin intim dengan Nissan March teranyar.
Nissan masih mengandalkan mesin 1.2 L HRD12E tenaga 75 bhp dan torsi 104 Nm. Namun kabarnya electronic control unit (ECU) sudah diperbaiki agar pengaturan dalam konsumsi bahan bakar minyak lebih baik lagi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar